Keren 4 Masjid Modern Minimalis

Keren 4 Masjid Modern Minimalis

Masjid modern minimalis di bangun berdasarkan fungsi utama masjid yang selaras dengan trend gaya arsitektur saat itu. Bentuk kotak merupakan bentuk dasar dari sebuah masjid. Sehingga bentuk kotak merupakan representasi dari kesederhanaan, dan kemudian dikombinasikan dengan elemen geometri sederhana. Masjid modern minimalis juga menggunakan unsur budaya dalam desainnya sebagai cara melestarikan budaya setempat dan keluwesan dari arsitektur Islam.

Masjid modern minimalis biasanya di bangun sebagai bangunan ikon dari sebuah kawasan, sehingga desain masjid senada dengan desain kawasan tersebut. Masjid modern minimalis sekarang sudah bisa ditemui di negara-negara di belahan dunia dengan tampilan yang sederhana dan indah.

Masjid Sancaklar Turki

masjid modern minimalis

sumber : https://www.lingkarwarna.com/

Masjid modern minimalis ini memiliki luas area 700 meter persegi yang berlokasi di Buyukçekmec sebuah daerah pinggiran kota Istanbul. Masjid yang di bangun dengan dinding beton ini berbentuk menyerupai goa. Fasad masjid ini merupakan kombinasi antara dinding beton dengan batu berwarna abu-abu terang. Arsitek menginginkan desain fokus pada substansi ruang ibadah sholat dan mengindahkan bentuk pada umumnya masjid. Sehingga struktur beton tampak apa adanya sehingga sepanjang area masjid ini tampak atap beton dan menara masjid saja.

Masjid modern minimalis ini dari luar tampak miring membentuk barisan barisan panjang dan pijakan yang berundak menurun ke bawah menuju ke dalam masjid. Di dalam masjid suasana khusyuk bisa dirasakan akibat cahaya yang berasal dari skylight bangunan masjid menerangi dinding pada sisi kiblat. Dinding minimalis yang sedikit ornamen mencirikan bangunan masjid modern minimalis.

Masjid Doetinchem, Belanda

sumber : https://www.lingkarwarna.com/

Masjid modern minimalis yang di bangun di kota Doetinchem Belanda merupakan masjid yang di bangun oleh kerjasama Pemerintah kota Doetinchem dengan lembaga asal Turki. Desain masjid ini bertemakan religius selaras dengan kondisi sosial budaya masyarakat kota Doetinchem saat ini. Masjid ini berlokasi di area strategis yaitu area hijau dan area publik di kota itu. Arah kiblat pasti menjadi orientasi arah bangunan masjid, begitu juga bangunan masjid modern minimalis ini meskipun bergeser sedikit arah orientasi kota.

Ada area transisi dari area luar ( publik ) menuju area dalam (privat ) dan tujuan utama di ruang sholat utama masjid. Area pusat kebudayaan berada sebelum pintu masuk ruang utama masjid. Jika dari arah taman area pusat kebudayaan sebelum pintu masuk alternatif. Untuk menara dan rumah imam masjid rencana masih akan di bangun selanjutnya di sisi belakang bangunan.

Masjid Al Rawda, Amman

sumber : https://www.lingkarwarna.com/

Masjid modern minimalis ini bertemakan tradisional Islami. Dalam elemen sculpturalnya memanfaatkan pencahayaan alami dan pantulan bayangan untuk penerangan dan menciptakan suasana pada ruang utama masjid. Masjid modern minimalis ini memasukkan segala aspek desain dalam perencanaannya, mulai dari pekerjaan arsitektur, interior desain, furniture, pekerjaan kayu, karpet, daun pintu, handle pintu dan lain-lainya.

Ketika memasuki masjid akan tampak teras yang memiliki atap kanopi dari bahan batu Ajloun dengan ornamen kaligrafi ayat dari Al Quran terukir di sisi depan bidang kanopi tersebut. Kemudian ada gelagar besi yang memiliki pola di sisi kirinya agar tanaman merambat bisa naik dan menutupi gelagar itu, dan di sisi kanan terdapat tempat wudhu. Ada sekat dinding berornamen Islami dengan ketinggian dua lantai yang memisahkan tempat wudhu dengan jalan. Kayu solid wallnut berukir dengan ketinggian 4 meter menjadi pintu masuk utama masjid modern minimalis ini.

Masjid Vanishing, U.A.E

sumber : https://www.lingkarwarna.com/

Masjid Vanishing adalah masjid modern minimalis yang didesain untuk tempat ibadah yang berada di kota dengan suasana yang sibuk. Masjid ini memiliki konsep plaza terbuka dengan desain ruang ibadah berbentuk segitiga dengan area wudhu berada di bawahnya. Masjid ini seperti sebuah plaza perkotaan yang menjadi sebuah simbol dan ruang spasial dengan suasana baru dan unik. Tiang yang berjejer dan pelengkung berada di kedua sisinya seakan-akan seperti sebuah dimensi yang terus mengecil ke arah kiblat atau mihrab masjid. Desain ini memberikan kesan jarak pandang yang semakin menjauh. Selain sebagai ruang ibadah masjid modern minimalis ini juga menjadi ruang publik diluar waktu sholat.Fungsi ruang publik pada masjid ini karena bangunan berada di sekitar aktifitas retail, cultural venues, apartment, hotel, dan lain-lainnya.

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *